Dinas Pariwisata Klungkung Gelar Kegiatan Gerakan Wisata Bersih (GWB) Bersama Jegeg Bagus Klungkung di Petapan Park, Desa Aan

Semarapura, 24 Agustus 2025 — Dinas Pariwisata Kabupaten Klungkung melalui Bidang Sumber Daya Pariwisata melaksanakan Kegiatan Gerakan Wisata Bersih (GWB) bersama Jegeg Bagus Klungkung di Petapan Park, Desa Aan, Kecamatan Banjarangkan. Kegiatan ini merupakan upaya nyata untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan di kawasan destinasi wisata.

Acara GWB diikuti oleh Jegeg Bagus Klungkung serta masyarakat setempat. Melalui kegiatan ini, dilakukan pembersihan area wisata, penataan lingkungan, serta sosialisasi tentang pentingnya menjaga kebersihan sebagai bagian dari upaya menciptakan destinasi wisata yang nyaman, aman, dan berkelanjutan.

Petapan Park sebagai lokasi kegiatan dipilih karena memiliki potensi besar menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Klungkung. Dinas Pariwisata berharap, melalui kolaborasi dengan Jegeg Bagus Klungkung dan masyarakat, kebersihan dan keindahan destinasi dapat terus terjaga sehingga memberikan pengalaman terbaik bagi para wisatawan.

Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi inspirasi dan memotivasi masyarakat untuk bersama-sama menjaga keberlanjutan pariwisata Klungkung, khususnya di destinasi-destinasi potensial seperti Petapan Park.