Dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya dan daya saing pelaku pariwisata di destinasi pariwisata khususnya di Nusa Penida, Dinas Pariwisata Kabupaten Klungkung melaksanakan kegiatan Pelatihan Pengelolaan Usaha Homestay / Pondok Wisata di Green Kubu Nusa Penida dengan anggarannya yang bersumber dari DAK Non Fisik Kemenparekraf RI. Pelatihan Pengelolaan Usaha Homestay/Pondok Wisata dihadiri oleh 40 orang pelaku usaha pariwisata dan pemilik Homestay di Nusa Penida dengan narasumber Dewa Gde Wisnu Arimbawa, I Nyoman Mokoh Wijaya, S.S, S.Tr.Par, I Putu Sisya Subawa, A.Par.CHT dan I Wayan Kariana, SE dari Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kabupaten Klungkung serta I Nengah Budiarta dan Putu Sukardiawan dari Cruise Glory Knowledge. Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 21 s.d 23 Juni 2021.